Rabu, 17 Februari 2010

4 tips agar blog anda ramai dikunjungi


Dunia blog dimasa sekarang ini bukan saja jadi media diary online, tapi fungsinya sudah beranggsur telah jadi multi fungsi seperti jadi tempat informasi, pasar konten, bisnis online dan beragam kepentingan . Untuk itu tidak salahnya jika kita berusaha Membuat blog kita ramai dikunjungi visitor dari search engine (bukan visitor dari blogwalking). Untuk membuat keramaian tidak cukup hanya modal kemampuan menulis dengan kaidah tata bahasa, mengisi kata kunci, mengisi meta tag, alt tag, instal plugin dan beragam teknik seo lainnya . Tapi semua itu harus di dukung dengan kemampuan kita menciptakan konten yang di cari banyak orang dan bisa berada di halaman pertama pada mesin pencari dan menciptakan sesuatu yang bisa mendukung keberadaannya dan hal itu bisa memberi keuntungan, kepuasan dan nama besar buat kita .

Jika rekan-rekan setuju dgn kata-kata saya tentang blog dan berusaha menciptakan keramaian , di bawah ini ada beberapa ide yang bisa jadi masukkan buat kita semua :


# 1. Menulis tentang tips , trik, cara, obat, menyediakan sofware,download gratis, ramuan, kiat, solusi masalah, yang sifatnya bertahan lama jarang sekali visitor datang karena mau membaca curahan perasaan kita karena visitor menggunakan search engine untuk mencari solusi permasalah dan kebutuhan mereka .



# 2. Menulis tentang trend masa kini dan bukan berita hangat karena blog bukan koran dan media masa yang hari ini di tulis langsung dibaca orang, karena blog membutuhkan waktu . Menulis tentang Trend ini bisa saja berupa stylenya, desainnya, trik , tips dan tutorial yang membantu trend tersebut . Contoh tentang trend facebook, twitter, blackberry, cara menghemat pulsa, trik akses gratis, membuat antena menangkap hot spot dan banyak lagi tergantung keahlian dan kemampuan kita.



# 3. Dalam Menulis konten sebaiknya singkat, padat, jelas, saja karena membaca di layar monitor berbeda dgn membaca di kertas dan buku.



# 4. Menulis tentang beragam topik lupakan perfeksionalisme ,karena visitor datang berdasar kemauan mereka. Anggap membuat konten seperti membuat jaring ikan, jika banyak mata jebakannya kemungkinan banyak ikan yang dapat ,dari pada membuat satu mata kail yang kemungkinan dapat ikannya tidak banyak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

monggo koment